Tabung Gas Bocor, Jalan Gatot Subroto Tangerang Tertutup Asap Tebal
Rabu, 06 Juli 2022 - 11:24:00 WIB
Diakui Hasoloan, bahwa ketika peristiwa terjadi, lalu lintas sempat alami kemacetan. Kendati demikian, hal tersebut tak berlangsung lama karena asap yang kian lama menghilang.
“Ini macet karena mengganggu pemandangan pengendara, masyarakat jalannya lambat. Warga sekitar juga nonton, dari situ ada perlambatan kan,” paparnya.
Dijelaskannya, asap hanya bertahan selama kurang lebih 1-2 menit saja. Kondisi lalu lintas sudah kembali lancar.
“Sudah hilang asapnya saat ini. Tim Polsek Karawaci sudah ke lokasi ya memeriksa, dan keadaan sudah kembali kondusif,” tandasnya.
Editor: Faieq Hidayat