Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 10 RT dan 4 Ruas Jalan di Jakarta Sempat Terendam Banjir, Kini Sudah Surut 
Advertisement . Scroll to see content

Tanggul Sungai Citarum di Bekasi Jebol, Ratusan Warga Terdampak Banjir

Selasa, 28 Februari 2023 - 21:57:00 WIB
Tanggul Sungai Citarum di Bekasi Jebol, Ratusan Warga Terdampak Banjir
Tanggul Sungai Citarum di Bekasi jebol (foto: MPI)
Advertisement . Scroll to see content

BEKASI, iNews.id - Tanggul Sungai Citarum jebol di dua titik di Desa Pantai Bahagia, Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi. Akibatnya, ratusan warga terdampak genangan air dengan ketinggian bervariasi. 

Dua titik tanggul yang jebol yakni berada di Kampung Blukbuk dan Kampung Solokan Kendal. Jebolnya tanggul di dua lokasi itu sejak Senin (27/2/2023) malam. 

Akibatnya sebanyak 120 kepala keluarga (KK) dari dua RT di Kampung Blukbuk terendam banjir setinggi 30 sentimeter. Sedangkan di Kampung Solokan Kendal, ada 250 kepala keluarga (KK) dari tiga RT yang terdampak banjir.

"Jebolnya dari semalam, rumah warga sudah ada yang terendam banjir. Tapi alhamdulillah masih aman," kata Sekretaris Desa Pantai Bahagia, Ahmad Qurtubi.

Qurtubi menyebut, tanggul Sungai Citarum di Kampung Solokan Kendal jebol sepanjang sekitar 70 meter. Sedangkan di Kampung Blukbuk tanggul yang jebol sepanjang 10 meter.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut