Tawuran Pemuda di Johar Baru Jakpus, 1 Orang Luka Bacok
JAKARTA, iNews.id - Tawuran pemuda terjadi di Jalan Rawa Tengah, Kelurahan Galur, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat. Akibatnya pemuda berinisial MN (27) mengalami luka bacok di kepala dan tangan.
Kapolsek Johar Baru, Kompol Rudi Wira, mengatakan peristiwa tawuran antarpemuda itu terjadi pada Rabu (1/3/2023) sekitar pukul 17.15 WIB. Para pemuda yang terlibat dilaporkan membawa berbagai senjata tajam (sajam) seperti celurit hingga samurai.
"Kami telah mengantongi identitas para pelaku yang terlibat tawuran, anggota masih memburu," kata Rudi, Kamis, (2/3/2023).
Dia mengatakan saat ini korban masih dirawat intensif. "Bagian kepala dan tangan korban dibacok menggunakan senjata tajam (sajam)," kata dia.
Untuk mendalami penyebab tawuran, polisi telah meminta keterangan sejumlah saksi. CCTV yang berada di sekitar lokasi kejadian pun telah diperiksa.
"Yang kita mintai keterangan itu warga sekitar, kami belum tahu latar belakang apa yang menyebabkan terjadinya tawuran," katanya.
Editor: Rizky Agustian