Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cerita Pemobil soal Macet Parah Gatot Subroto, Halim-Gastu Ditempuh 2,5 Jam
Advertisement . Scroll to see content

Terungkap! Ini Penyebab Macet Parah di Gatsu Arah Sudirman

Rabu, 28 Mei 2025 - 19:51:00 WIB
Terungkap! Ini Penyebab Macet Parah di Gatsu Arah Sudirman
Salah satu titik kemacetan di Jalan Gatot Subroto, Jakarta. (Foto: Felldy Aslya Utama)
Advertisement . Scroll to see content

Sebelumnya, polisi menutup Jalan Gatot Subroto menuju Senayan dan Blok M pada Rabu (28/5/2025) sore. Langkah tersebut diambil setelah arus lalu lintas di jalan tersebut tidak bergerak.

Berdasarkan pantauan di lokasi, kemacetan panjang terjadi di Jalan Gatot Subroto dari arah Kuningan yang ingin menuju Senayan. Bahkan, kemacetan itu membuat kendaraan tidak bergerak.

Kemacetan panjang itu terjadi hingga di jalur lambat simpang Semanggi arah menuju Senayan-Blok M. Suara klakson kendaraan pun terus berbunyi berharap arus lalu lintas bisa bergerak.

Sekitar pukul 16.17 WIB, sejumlah polisi lalu lintas memutuskan untuk menutup sementara ruas jalan yang menuju Senayan-Blok M dari arah Jalan Gatot Subroto.

Terpantau hanya kendaraan roda dua yang diperbolehkan melintas jalan tersebut. Sejumlah petugas kepolisian pun menyampaikan kepada sejumlah pengendara jika ruas jalan di Simpang Semanggi ini ditutup.

Editor: Rizky Agustian

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut