Terungkap, Mayat Pria Ditemukan di Bogor Korban Penganiayaan gegara Motor
Rabu, 20 November 2024 - 19:25:00 WIB
Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, pelaku ini mengaku bingung untuk membayar hutang kepada korban dengan jaminan motornya itu. Dari situ, pelaku berniat ingin mengambil kembali motornya dan melakukan penganiayaan kepada korban.
"Uang sudah diterima, (pelaku) minta dianter ke rumah saudaranya di Pamijahan, di tengah jalan berhenti dan (korban) dianiaya," pungkasnya.
Sebelumnya, warga Desa Cibunian, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor digegerkan dengan penemuan mayat pria di semak-semak pada Senin 18 November 2024. Hasil pemeriksaan sementara, terdapat luka di bagian belakang kepalanya.
Editor: Faieq Hidayat