Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kronologi Mayat Pria Ditemukan Terbungkus Plastik di Tangerang, Warga Cium Bau Busuk
Advertisement . Scroll to see content

Tukang Urut Tewas di Rumah Kontrakannya di Bekasi

Minggu, 05 Februari 2023 - 11:42:00 WIB
Tukang Urut Tewas di Rumah Kontrakannya di Bekasi
Ilustrasi mayat (Foto: Ilustrasi/Ist)
Advertisement . Scroll to see content

BEKASI, iNews.id - Tukang urut alternatif inisial HS (55) meninggal dunia di dalam rumah kontrakannya di Kampung Serang, Desa Serang, Kabupaten Bekasi gegerkan warga. Diketahui korban meninggal diduga akibat sakit yang diderita.  

"Kami mendapatkan informasi warga, Sabtu, 04 Februari 2023 pukul 06.00 WIB. Kemudian langsung melakukan olah TKP ke lokasi," ujar Kanit Reskrim Polsek Cikarang Selatan Iptu Kukuh Setio Utomo dalam keterangannya, Minggu (5/2/2023).

Kukuh mengatakan, awal diketahui rumah kontrakan korban saat itu kedatangan pasien yang menunggu di depan kontrakannya. Karena menunggu lama kemudian pasien tersebut, menanyakan ke pemilik kontrakan.

"Setelah itu pemilik kontrakan menghubungi US Ketua RT setempat untuk mengecek. Namun, mendapat laporan dari pemilik kontrakan bahwa korban sudah beberapa hari tidak keluar rumah, terakhir terlihat pada Kamis sore," katanya.

Istri korban datang setelah dihubungi RT setempat. Kemudian langsung mengetuk pintu kontrakan korban dan memanggil, karena tidak ada jawaban. Selanjutnya, SR bersama US berinisiatif untuk membuka pintu jendela kontrakan tersebut.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut