Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Nahas, Kuil China Hangus Terbakar gegara Turis Iseng Nyalain Dupa
Advertisement . Scroll to see content

Viral Hina Pendukung Palestina, Pria Asal Rajeg Tangerang Ditangkap Polisi

Sabtu, 04 November 2023 - 19:32:00 WIB
Viral Hina Pendukung Palestina, Pria Asal Rajeg Tangerang Ditangkap Polisi
Seorang pria asal Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang berinisial A (36) diamankan polisi lantaran pernyataan kontroversial menghina orang-orang yang mendukung atau bersimpati kepada Palestina. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

TANGERANG iNews.id - Seorang pria asal Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang berinisial A (36) diamankan polisi lantaran pernyataan kontroversial terkait konflik Palestina dan Israel. Dalam video yang viral, A menghina orang-orang yang mendukung atau bersimpati kepada Palestina.

"Agar tidak menimbulkan konflik di masyarakat, kami segera merespons adanya video itu dengan mendatangi orang yang ada di video," kata Kapolsek Rajeg Iptu Hajaji, Sabtu, (4/11/2023).

Hajaji menyebut video itu sudah menyebar di media sosial sehingga menimbulkan kegaduhan.

"Beberapa masyarakat tidak terima dengan kata-kata tersebut yang menjadi viral di media sosial," ucap Hajaji.

Menurutnya, penangkapan dilakukan guna mencegah konflik yang lebih intens dengan tokoh agama, tokoh pemuda, dan tokoh masyarakat yang tidak terima dengan A karena pernyataannya di video itu. Hajaji pun memastikan personel akan terus memonitor situasi keamanan khususnya di sekitar kediaman A. Hal itu untuk mencegah terjadinya tindakan anarkis dari pihak yang tidak terima.

"Kami akan segera melakukan pemanggilan dan melakukan mediasi agar persoalan segera selesai," katanya.

Diketahui, dalam video yang beredar, A yang duduk di ruangan menyatakan dukungan kepada Israel.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut