Viral Nenek di Depok Jadi Korban Begal Payudara di Terowongan Gelap
DEPOK, iNews.id - Viral seorang nenek diduga menjadi korban begal payudara di Pancoran Mas, Kota Depok. Peristiwa itu disebut-sebut terjadi di terowongan tol kawasan Rangkapan Jaya.
Informasi itu diungkapkan akun @depokhariini di Instagram, yang membagikan unggahan dari seorang warganet.
"Info min, telah terjadi aksi remas payudara di terowongan kecil kolong tol dekat Villa Santika," tulis unggahan itu.
"Ini korban adalah nenekku. Rumahku dan rumah nenekku berseberangan antara terowongan. Terowongan sering gelap, min. Lampu jalan juga gelap," imbuhnya.
Terkait hal tersebut, Kapolsek Pancoran Mas, Kompol Tri Harijadi memastikan akan mengerahkan anggotanya untuk menyelidiki dan mengecek kasus ini.
"Pasti (kami selidiki)," kata Tri saat dikonfirmasi, Selasa (20/2/2024).
Tri menambahkan, saat ini korban belum membuat laporan polisi ke Polsek Pancoran Mas. Pihaknya siap menindaklanjuti jika ada laporan.
"Belum ada laporan kalau itu (kasus begal payudara)," ucap Tri.
Sementara itu, iNews.id juga berupaya mengonfirmasi ke Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Metro Depok terkait kasus itu. Namun, hingga berita ini ditayangkan belum mendapatkan jawaban.
Editor: Reza Fajri