Viral Pemukulan di Parkiran Ruko Thamrin City Diduga Masalah Parkir, Polisi Kejar Pelaku
Sabtu, 04 Januari 2025 - 20:57:00 WIB
"Pak tolong Pak, kita di sini ga jadi parkir tapi dia mukul," ungkap suara perempuan dalam video.
Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka di bagian bibir bawah kiri.
Dihubungi secara terpisah, Kapolsek Tanah Abang, AKBP Aditya Simanggara menyatakan bahwa pihaknya saat ini sedang megejar terduga pelaku pemukulan di kawasan parkiran ruko Thamrin City, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Identitas pelaku pun telah dikantongi.
"Untuk terduga pelaku sudah kita identifikasi dan saat ini sedang kita kejar," kata Aditya saat dihubungi iNews.id, Sabtu (4/1/2025).
Namun, dia mengungkapkan korban pemukulan belum melapor ke polisi.
"Korban sudah divisum namun belum buat LP," ucapnya.
Editor: Aditya Pratama