Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pimpin Rakornas di Kemenkes, Gibran Ingatkan Pentingnya Sekolah Aman dan Bebas Bullying
Advertisement . Scroll to see content

Wapres Kenakan Pakaian Adat Betawi di Sidang Tahunan MPR 2023, Ini Maknanya

Rabu, 16 Agustus 2023 - 10:36:00 WIB
Wapres Kenakan Pakaian Adat Betawi di Sidang Tahunan MPR 2023, Ini Maknanya
Presiden Jokowi, Wapres Ma'ruf Amin, dan Ketua DPR Puan Maharani kompak mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia pada Sidang Tahunan MPR-DPR di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (16/8/2023). (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi), Wakil Presiden Ma'ruf Amin, dan Ketua DPR Puan Maharani tampak berfoto bersama sebelum dimulainya Sidang Tahunan DPR-MPR 2023 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (16/8/2023). Ketiganya kompak mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia.

Berdasarkan pantauan di lokasi, Presiden Jokowi tampak mengenakan pakaian adat dari daerah Tanimbar, Maluku. Lalu Puan Maharani mengenakan pakaian adat Dayak Iban asal Kalimantan Barat. 

Sementara Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin mengenakan pakaian adat Betawi.

Dikutip dari Pemprov DKI Jakarta, pakaian adat yang digunakan Wapres biasa disebut baju Ujung Serong. Pakaian adat ini biasanya digunakan kaum bangsawan di acara-acara formal.

Sebagai dasarnya, pengguna baju Ujung Serong ini mengenakan kemeja putih dan ditutup jas gelap yang biasanya berwarna hitam. Kemudian celana yang digunakan jenis pantalon yang warnanya serasi dengan jas yang digunakan.

Lalu pada bagian pinggang dililitkan kain batik yang diatur rapi dan panjangnya sampai paha. Terakhir sepatu pantofel menambah kesan formal pada pakaian adat ini serta kopiah hitam di kepala.

Berdasarkan agenda, acara Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR dan DPD akan dimulai pukul 09.30 WIB.

Acara bakal dibuka dengan serangkaian seremonial pembukaan hingga pidato pembukaan. Presiden Jokowi akan menyampaikan pidato terkait laporan kinerja lembaga-lembaga negara dan pidato dalam rangka HUT ke-78 Republik Indonesia.

Presiden Jokowi juga akan menyampaikan keterangan pemerintah atas RUU APBN 2023 beserta nota keuangannya pada Sidang Paripurna DPR.

Editor: Rizal Bomantama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut