Warga Tangerang Antusias Hadiri Pengobatan Gratis dan Bazar Minyak Goreng Partai Perindo
TANGERANG, iNews.id - Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) menggelar pemeriksaan kesehatan sekaligus pengobatan gratis dan bazar minyak goreng murah pada Senin (18/12/2023). Kegiatan yang digelar di Jalan Marsekal Suryadarma, kecamatan Neglasari, Kota Tangerang itu pun diserbu warga.
Caleg DPRD Partai Perindo Dapil Kota Tangerang 2, Tomi Syavitra mengungkapkan kegiatan ini digelar untuk membantu masyarakat yang ingin berobat ataupun mendapatkan vitamin.
"Kita sediakan untuk sekitar 2.000 orang, meskipun mungkin yang datang lebih dari itu," ujar Tomi.
Dia melanjutkan kegiatan ini menjadi solusi yang diberikan oleh partai bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu bagi banyak masyarakat yang tidak mampu pergi ke fasilitas kesehatan berbayar.
"Inilah yang diperintahkan langsung pak Ketua Umum Bapak Hary Tanoesoedibjo agar kita tetap bersama masyarakat, mengerti keluhan masyarakat dan menanggapi keluhan itu," kata Tomy.
Sementara itu, bazar minyak goreng murah ini digelar sebagai solusi bagi warga di tengah harga bahan pokok yang sedang naik. Warga bisa membeli 2,5 kg beras dan 1 liter minyak goreng hanya dengan harga Rp20.000.