Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 10 Contoh Puisi tentang Air Terjun yang Menakjubkan
Advertisement . Scroll to see content

10 Contoh Puisi Ayah Singkat, Menyentuh Hati!

Minggu, 12 November 2023 - 15:00:00 WIB
10 Contoh Puisi Ayah Singkat, Menyentuh Hati!
Contoh puisi ayah singkat (Freepik)
Advertisement . Scroll to see content

6.  Papi
Karya Husin Sutanto

Berkacamata minus tujuh
Karena terlalu banyak baca buku
Itulah papiku

Saat aku sudah bekerja
Teringat aku ritual kala kecil dulu
Papi mengantarku ke alam mimpi
Naik kereta cerita dari buku

Papi,
Masih adakah buku itu?

7.  Lelaki Tanpa Batas
Karya Adesya Gwen

Pahlawanku
Tumpuanku
Tak pernah mengenal lelah
Ya dia adalah ayah
Lelaki tak mengenal lelah
Tak pernah mengeluh
Walau peluh mengalir
Kau lelaki tanpa batas
Kau superheroku
Berjuang tanpa henti
Demi hidupku dan keluargamu

8. Terima Kasih Ayah
Karya Made Saja

Apa yang harus ku berikan untukmu?
Lelahmu tergambar jelas
Bersama kerut dan keriput di wajahmu
Berjuta beban hidup kau dekap dengan tabah

Ayah
Aku tak sanggup
Menempa jejakmu
Sekilas senyum kau yang kau berikan
Ada sakit yang kau sembunyikan
Setiap tangis yang kau hadirkan
Ada janji untuk hidupku ke depan

Ayah
Terima kasih tiada terhingga
Kuucap dalam doa
Di balik ragamu yang menua
Kupinta Tuhan memberimu bahagia

9. Untukmu Ayahku 
Karya Dina Sekar Ayu

Di keheningan malam
Datang secercah harapan
Untuk menyambut jiwamu datang
Sebercik harapan agar kau kembali pulang
Hanya sepenggal kata bijak yang bisa kutanamkan
Duduk sedeku, tangan meminta, mulut bergoyang, jatuh air mata
Tapi apalah daya
Semua harapan hilang sirna
Karena kau telah tiada
Ayahku tercinta

10. Aku Bahagia Kau Ayahku
Karya Joanna Fuchs

Aku merasa aman saat kau bersamaku
Engkau menunjukkan kepadaku tentang hal-hal menyenangkan untuk dilakukan
Engkau membuat hidupku jauh lebih baik

Editor: Johnny Johan Sompotan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut