Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 30.649 Orang Tinggalkan Jakarta Naik Kereta pada Libur Isra Miraj
Advertisement . Scroll to see content

15.000 Tiket Kereta Cepat Whoosh Terjual pada Libur Isra Miraj, Masyarakat Serbu Promo

Jumat, 16 Januari 2026 - 14:42:00 WIB
15.000 Tiket Kereta Cepat Whoosh Terjual pada Libur Isra Miraj, Masyarakat Serbu Promo
KCIC melaporkan penjualan 15.000 tiket Kereta Cepat Whoosh ludes terjual pada libur peringatan Isra Miraj, Jumat (16/1/2026). (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) melaporkan penjualan 15.000 tiket Kereta Cepat Whoosh ludes terjual. Angka ini merupakan persediaan tiket hingga siang hari pada, Jumat (16/1/2026) yang bertepatan dengan peringatan Isra Miraj

General Manager Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa menuturkan, tingginya minat masyarakat terhadap layanan Whoosh tidak terlepas dari kemudahan akses, kecepatan perjalanan, serta adanya promo tarif pada momen libur nasional.

“Antusiasme masyarakat terhadap perjalanan Whoosh dan tiket promo Isra Miraj kali ini amat tinggi. Kami mengimbau masyarakat untuk segera melakukan pemesanan agar tidak kehabisan tiket promo yang jumlahnya terbatas,” ucap Eva dalam keterangannya..

Diketahui, keberangkatan dari Stasiun Halim, tiket pada rentang waktu pukul 07.00 hingga 12.25 WIB telah terjual habis, sementara untuk perjalanan hingga sore hari okupansi keterisian tempat duduk telah mencapai sekitar 70 persen per kereta dan terus bertambah.

Selaras dengan peningkatan jumlah penumpang tersebut, promo tiket Whoosh pada momen libur Isra Miraj juga terus menunjukkan tren positif. 

Sejak promo dibuka pada 14 Januari 2026, penjualan tiket promo telah mencapai sekitar 4.000 tiket, dan jumlah tersebut masih berpotensi bertambah hingga akhir periode libur.

Promo Isra Miraj 2026 menawarkan tarif mulai dari Rp200.000 untuk relasi Bandung–Jakarta dan Rp225.000 untuk relasi Jakarta–Bandung, atau lebih hemat hingga 43 persen dibandingkan tarif normal. 

Promo ini berlaku untuk periode perjalanan 16 hingga 18 Januari 2026, dengan total 47 perjalanan Whoosh yang mendapatkan tarif khusus pada kelas Premium Economy.

Sementara itu, KCIC juga mencatat pada Kamis (15/1/2026), penjualan tiket Whoosh mencapai sebanyak 20.865 tiket ke berbagai tujuan. Penumpang didominasi oleh masyarakat yang berlibur dengan tujuan Padalarang dan Bandung, dengan keberangkatan terbanyak berasal dari arah Stasiun Halim.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut