Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Wamensos Agus Jabo Yakin Partai Perindo Bisa Bantu Wujudkan Pengentasan Kemiskinan
Advertisement . Scroll to see content

3 Prioritas Menpan RB Azwar Anas, Bantu Turunkan Kemiskinan hingga Dorong Investasi

Kamis, 08 September 2022 - 15:24:00 WIB
3 Prioritas Menpan RB Azwar Anas, Bantu Turunkan Kemiskinan hingga Dorong Investasi
Menpan RB Azwar Anas (foto: istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Azwar Anas menjabarkan 3 prioritas utama reformasi birokrasi dalam program kerjanya. Pertama adalah reformasi birokrasi untuk menurunkan angka kemiskinan.

Menurut Anas, seluruh kementerian dan lembaga harus memiliki identifikasi dan parameter kemiskinan yang sama.

"Reformasi birokrasi adalah sesuatu yang harus bisa dirasakan,” kata Anas, Kamis (8/9/2022).

Prioritas kedua adalah reformasi birokrasi untuk mendorong tumbuhnya investasi. Dalam konteks ini, pelayanan perizinan dan non-perizinan harus baik, efisien, efektif dan tidak berbelit.

"Sementara prioritas ketiga adalah reformasi administrasi pemerintah yang harus mulai beradaptasi dengan iklim digital," ujarnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut