452 Polisi bakal Amankan Demo di DPR Hari Ini
JAKARTA, iNews.id - Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyebut 452 personel gabungan disiagakan untuk mengamankan jalannya aksi demonstrasi di kawasan Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta Pusat pada Senin (25/8/2025). Hal itu merespons adanya rencana unjuk rasa yang beredar di media sosial.
"Jumlah 452 personel gabungan Polda, Polres Jakpus dan Polsek jajaran," kata Susatyo saat dikonfirmasi, Senin (25/8).
Susatyo menegaskan bahwa seluruh personel yang bertugas tidak dibekali senjata api. Menurutnya, pengamanan dilakukan secara persuasif dengan mengedepankan pendekatan humanis.
“Polisi hadir bukan untuk menghadapi musuh, melainkan untuk melayani saudara-saudara kita yang ingin menyampaikan pendapat. Silakan berorasi dengan tertib, jangan memprovokasi, jangan melawan petugas, dan mari kita hindari tindakan seperti membakar ban, menutup jalan, atau merusak fasilitas umum,” ucapnya.
Ia menambahkan bahwa kebebasan berpendapat adalah hak setiap warga negara yang dijamin undang-undang, namun tetap harus dijalankan secara damai.