Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Detik-Detik Banjir Bandang Terjang Brebes, 3 Warga Tewas Terseret Derasnya Arus
Advertisement . Scroll to see content

5 Berita Populer: Hotma Sitompul Meninggal hingga AS Gebuk China dengan Tarif 245%

Kamis, 17 April 2025 - 05:15:00 WIB
5 Berita Populer: Hotma Sitompul Meninggal hingga AS Gebuk China dengan Tarif 245%
Pengacara Hotma Sitompul meninggal dunia (foto: IG Hotma Sitompul)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pengacara kondang Hotma Sitompul meninggal dunia. Kabar tersebut dikonfirmasi oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Advokat Indonesia Luhut MP Pangaribuan.

Berita populer lainnya adalah AS gebuk China lagi dengan tarif 245 persen, perang dagang makin sengit.

Berikut rangkuman berita populer, Rabu (16/4/2025):

1. Pengacara Kondang Hotma Sitompul Tutup Usia

Pengacara Hotma Sitompul meninggal dunia, Rabu (16/4/2025). Hal itu dibenarkan Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Advokat Indonesia Luhut MP Pangaribuan.

"Ya sebagaimana sudah banyak diberitakan tadi jam 11-an (Hotma Sitompul meninggal)," kata Luhut ketika dikonfirmasi, Rabu (16/4/2025) siang.

Hotma meninggal dunia usai menjalani perawatan akibat sakit yang diderita di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Hotma adalah salah satu pengacara kondang di Indonesia, lulusan Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada.

2. AS Gebuk China Lagi dengan Tarif 245%, Perang Dagang Makin Sengit

Perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dengan China semakin tak terkendali. Pemerintahan Donald Trump kembali menaikkan tarif masuk produk China menjadi 245 persen.

Gedung Putih menyatakan, tarif baru yang diputuskan pada Selasa (15/4/2025) malam waktu Washington DC itu ditetapkan terkait pembalasan yang dilakukan China.

"China kini menghadapi tarif hingga 245 persen atas impor masuk ke Amerika Serikat sebagai akibat dari tindakan pembalasan," bunyi pernyataan Gedung Putih, seperti dikutip dari Anadolu, Rabu (16/4/2025).

Disebutkan, Trump menerapkan tarif resiprokal sebagai bagian dari kebijakan perdagangan America First. Lebih dari 75 negara telah menghubungi Gedung Putih untuk merundingkan kesepakatan perdagangan yang baru. 

3. Hercules Pasang Badan soal Tudingan Ijazah Jokowi Palsu: Hanya Bikin Gaduh

Ketua Umum DPP GRIB (Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu) Jaya Hercules Rosario Marshal pasang badan terkait tudingan ijazah palsu Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi). Hercules menilai orang yang menuduh ijazah Jokowi palsu hanya mencari sensasi dan membuat gaduh.

Hercules mengatakan, tidak mungkin Jokowi maju Wali Kota Solo hingga presiden tanpa menggunakan ijazah. Hercules meminta orang yang mempermasalahkan ijazah Jokowi untuk tidak mencari masalah, mencari sensasi hingga membuat gaduh.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut