5 Berita Populer: Trump Naikkan Tarif Impor China jadi 104 Persen hingga Viral Dokter PPDS Perkosa Keluarga Pasien di Bandung
 
                 
                Presiden Prabowo Subianto menyatakan siap untuk menampung warga Gaza yang menjadi korban serangan agresi militer Israel di Indonesia. Prabowo mengutus Menteri Luar Negeri Sugiono untuk komunikasi dengan Pemerintah Palestina terkait rencana tersebut.
Prabowo menambahkan Indonesia siap mengevakuasi warga Gaza yang mengalami luka karena serangan militer Israel, khsusunya anak-anak. Prabowo mengatakan evakuasi harus memenuhi syarat dari seluruh pihak dan evakuasi bersifat sementara.
Artis Ruben Onsu semakin rajin ibadah setelah menjadi mualaf. Terbaru, Ruben terlihat menjadi imam sholat. Pada video tersebut, Ruben mengimami dua makmun perempuan.
Mereka adalah Desy Ratnasari dan anak Desy, Nasywa Nathania Hamzah. Video tersebut diunggah akun @by_abank. Pemilik akun mengungkapkan rasa bahagianya melihat momen tersebut.
"Alhamdulillah untuk pertama kalinya @ruben_onsu menjadi imam sholat. Masyaallah," tulis pemilk akun.
Editor: Puti Aini Yasmin