Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Starting XI Man United Vs ASEAN All Stars: Maguire dan Onana Starter
Advertisement . Scroll to see content

5 Fakta MU Dipermalukan ASEAN All Stars, Kehilangan 2 Trofi dalam Sepekan

Rabu, 28 Mei 2025 - 22:41:00 WIB
5 Fakta MU Dipermalukan ASEAN All Stars, Kehilangan 2 Trofi dalam Sepekan
Ada lima fakta Manchester United dipermalukan ASEAN All Stars (Foto: The Sun)
Advertisement . Scroll to see content

KUALA LUMPUR, iNews.id - Ada lima fakta Manchester United dipermalukan ASEAN All Stars. Salah satunya bikin bangga Indonesia loh.

Man United tur ke Asia Tenggara usai selesai beraksi di Premier League dan Liga Europa. Jadwal pertama menghadapi ASEAN All Stars di Stadion Bukit Jali, Malaysia, Rabu (28/5/2025) malam.

Pelatih The Red Devils Ruben Amorim memainkan kombinasi pemain muda dan pengalaman di laga tersebut. Bruno Fernandes, Casemiro, Harry Maguire bermain di laga tersebut.

Sayangnya Man United tetap kalah 0-1. Gawang The Red Devils dirobek Maung Maung Lwin menit ke-71. 

Ada lima fakta menarik yang tercipta dari kekalahan Man United. Apa saja?

Berikut fakta Manchester United dipermalukan ASEAN All Stars:

1. Gagal raih dua trofi dalam sepekan

MU gagal meraih dua trofi dalam sepekan. Sebab pada 22 Mei, The Red Devils kalah 0-1 dari Tottenham Hotspur di final Liga Europa.

Kini Bruno Fernandes dan kolega harus mengakui ketangguhan ASEAN All Stars dalam perebutan trofi Maybank Challenge Cup.

2. Amorim Lebih Parah dari Erik ten Hag

Pelatih Man United sebelumnya Erik ten Hag pernah meraih trofi perdana di ASEAN tepatnya Thailand pada 2022. 

Kala itu The Red Devils meraih trofi Bangkok Century Cup usai mengalahkan Liverpool 4-0. Tiga tahun kemudian Man United asuhan Amorim kembali ke ASEAN.

Sayangnya mereka harus pulang dengan tangan hampa.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut