7 Contoh Paragraf Campuran Berbagai Tema, Simak Yuk!
JAKARTA, iNews.id - Sejumlah contoh paragraf campuran dalam berbagai tema berikut patut untuk disimak. Seluruhnya biasa ditemukan dalam teks berbahasa Indonesia.
Paragraf campuran yang juga disebut sebagai ‘paragraf deduktif-induktif’ merupakan paragraf yang memiliki gagasan utama di awal dan akhir. Oleh sebab itu, paragraf jenis ini biasanya mengandung dua ide pokok.
Kalimat dalam awal paragraf ini berisi ide pokok untuk kemudian dilanjutkan dengan penjelas di kalimat berikutnya. Selanjutnya di akhir paragraf, terdapat kesimpulan untuk menegaskan ide pokok yang sebelumnya sudah disinggung di awal paragraf.
Untuk lebih jelasnya, simak tujuh contoh paragraf campuran berikut ini.
Menerapkan pola hidup sehat sangat penting bagi setiap orang. Banyak cara untuk mewujudkan pola hidup sehat, seperti menjaga pola dan asupan makanan, tidur yang cukup, mandi teratur, rajin cuci tangan, dan sebagainya. Pola hidup sehat akan membuat hidup kita semakin teratur dan tertata. Maka dari itu, demi terjaganya keteraturan dan produktivitas hidup, sangat penting bagi setiap orang untuk menerapkan pola hidup sehat.
Para petani di wilayah Banguntapan Bantul terancam gagal panen. Hal ini disebabkan oleh banjir yang menggenangi sawah seluas 15 hektar ini. Padi yang belum waktunya dipanen terpaksa diselamatkan dengan cara panen dini. Biaya perawatannya pun tidak murah. Kondisi tersebut membuat para petani stres dan mengharapkan bantuan dari pemerintah. Gagal panen dipastikan melanda wilayah Banguntapan hingga sebagian daerah Baturetno.
Hal utama dalam pendidikan yang diperlukan bagi anak adalah pendidikan karakter. Pendidikan karakter ini bisa memperkuat pondasi karakter dan perkembangan mental anak. Hal ini diperlukan kerja sama dengan orang tua agar anak dapat menerima arahan yang diberikan oleh guru. Jika berhasil, guru dan orang tua akan lebih mudah dalam mengajarkan ilmu maupun memberikan nasihatnya kepada anak. Jadi, pendidikan karakter harus diutamakan dalam pendidikan.
Permainan sepakbola menuntut kemampuan teknik dasar yang baik. Teknik dasar ini merupakan kemampuan dasar yang harus dimiliki pemain agar dapat mengembangkan kemampuan dan keahliannya lebih lanjut. Penguasaan teknik dasar yang baik akan memberikan suguhan permainan sepak bola yang menarik. Jadi, teknik dasar yang baik perlu diterapkan dalam permainan sepakbola.
Di era digital seperti saat ini, hasil teknologi pada bidang pertanian juga turut mengalami berbagai macam inovasi baru. Misalnya seperti mesin penggiling padi, traktor, alat pengering kedelai, dan lain sebagainya lagi. Alat pertanian tersebut memang sengaja dirancang secara khusus untuk mempermudah segala keperluan dalam pertanian.
Selain dapat membantu pekerjaan petani menjadi lebih ringan, hasil teknologi pada pertanian ini juga diharapkan bisa membantu meningkatkan hasil pertanian itu sendiri. Oleh karena itu, bisa disimpulkan bahwa teknologi sangat berperan penting terutama dalam kemajuan teknologi pertanian.
Internet menjadi salah satu hal yang sangat bermanfaat bagi manusia. Kita dapat dengan mudah mengetahui berbagai informasi di belahan dunia manapun dengan menggunakan jaringan internet. Selain menjadi media informasi, internet juga dapat menjadi media komunikasi bagi pengguna media sosial. Dengan menggunakan jasa internet,ada banyak hal yang dapat kita jangkau hanya dengan sekali klik sehingga masyarakat sangat terbantu dengan kemudahan ini.
Kerusakan jalan berimbas pada lambatnya pertumbuhan ekonomi suatu daerah. Adanya Kerusakan jalan merupakan sebuah masalah pada setiap kepentingan umum. Mulai dari sektor produksi dan distribusi barang baik dari daerah maupun dari luar daerah tentunya menjadi masalah terhadap perkembangan ekonomi. Waktu pendistribusian akan semakin melambat. Keterlambatan distribusi akan menyebabkan barang tidak sesuai pasokan. Maka, apabila hal ini berlangsung akan terjadi kelangkaan barang. Hal tersebut tentunya akan mempengaruhi harga jual dan beli barang dengan tingginya biaya produksi. Apabila dalam masalah ini terus terjadi dan tidak ditemukan nya solusi maka kondisi ekonomi akan semakin memburuk. Dampak ini tentunya akan semakin meluas bukan hanya di daerah tersebut, tetapi juga terjadi perlambatan ekonomi skala nasional.
Itulah tujuh contoh paragraf campuran dalam berbagai tema. Semoga bermanfaat.
Editor: Komaruddin Bagja