Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Momen 76 Calon Paskibraka Latihan jelang Upacara HUT ke-80 RI
Advertisement . Scroll to see content

76 Calon Paskibraka Jalani Gladi Kotor Perdana di Istana, Diiringi Hujan Deras

Selasa, 12 Agustus 2025 - 11:57:00 WIB
76 Calon Paskibraka Jalani Gladi Kotor Perdana di Istana, Diiringi Hujan Deras
Hujan deras tak menghalangi semangat 76 Calon Paskibraka (Capaska) menjalani gladi kotor perdana di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (12/8/2025). (Foto: Binti Mufarida)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Hujan deras tak menghalangi semangat 76 Calon Paskibraka (Capaska) menjalani gladi kotor perdana di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (12/8/2025). Latihan ini menjadi tahap awal persiapan mereka di lokasi sebenarnya menjelang upacara peringatan HUT ke-80 RI pada 17 Agustus mendatang.

Dari pantauan iNews.id, para calon Paskibraka tampak basah kuyup diguyur hujan deras. Namun, gladi kotor ini tidak menghalangi semangat mereka untuk mengharumkan nama bangsa Indonesia di momen kemerdekaan nantinya.

Gladi kotor yang diiringi hujan deras ini menjadi ujian mental dan fisik pertama bagi Capaska di Istana, sekaligus pemanasan menuju momen sakral pengibaran bendera pada 17 Agustus 2025.

Sehari sebelumnya, Senin (11/8/2025), seluruh Capaska telah melaksanakan gladi bersih terakhir di Pemusatan Latihan Taman Wiladatika, Cibubur. 

Wakil Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Rima Agristina menuturkan, latihan di Cibubur menjadi momen pamungkas latihan gabungan sebelum mereka dipindahkan ke Jakarta.

“Jadi hari ini adalah latihan terakhir dari latihan gabungan yang dilaksanakan di lokasi Taman Wiladatika Cibubur. Jadi nanti malam, adik-adik Paskibraka semuanya akan berpindah ke Jakarta untuk memulai proses latihan di lokasi istana,” ujar Rima kepada awak media.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut