Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Penumpang WNA Whoosh Tembus 335.681 hingga Oktober 2025, Didominasi Warga Malaysia
Advertisement . Scroll to see content

Ada Proyek Rekonstruksi Tol Japek, Pengendara Diminta Waspada Penyempitan Jalan

Senin, 16 Mei 2022 - 15:24:00 WIB
Ada Proyek Rekonstruksi Tol Japek, Pengendara Diminta Waspada Penyempitan Jalan
Jalur Tol Jakarta - Cikampek akan dilakukan proyek rekonstruksi(tangkapan layar)
Advertisement . Scroll to see content

BEKASI, iNews.id - Jasa Marga Transjawa Tollroad Regional Division (JTTRD) melakukan pekerjaan rekonstruksi flexible pavement di Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek). Rekonstruksi dalam rangka meningkatkan kualitas jalan dan kenyamanan dan keamanan pengguna jalan tol.

General Manager Representative Office 1 Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division Taufik Akbar menuturkan, pengerjaan rekonstruksi ini terdiri atas 3 titik lokasi. 

Lokasi yang pertama, rekonstruksi flexible pavement di KM 66+394 hingga KM 66+213 lajur 2 jalur arah Jakarta dengan panjang penanganan 132 meter. Prosesnya akan dilaksanakan pada hari Selasa 17 Mei pukul 21.00 WIB hingga Rabu 18 Mei pukul 14.00 WIB. 

Selanjutnya, pekerjaan rekonstruksi flexible pavement pasa KM 00+166 sampai dengan KM 00+127 on ramp Karawang Barat lajur 1 dan bahu luar jalur arah Jakarta. Adapun panjang penanganan mencapai 39 meter dan akan dilaksanakan pada hari Selasa 17 Mei pukul 21.00 WIB hingga Rabu 18 Mei pukul 15.00 WIB. 

Sementara itu, pekerjaan rekonstruksi flexible pavement juga terjadi KM 00+067 hingga KM 00+020 on ramp Karawang Barat lajur 1 dan bahu luar jalur arah Jakarta. Menurut dia, panjang penanganan mencapai 47 meter yang akan dilaksanakan pada hari Rabu 18 Mei pukul 21.00 WIB hingga Kamis 19 Mei pukul 15.00 WIB. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut