Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pakar Hukum Pidana Nilai Ijazah Asli Jokowi Seharusnya Ditunjukkan ke Roy Suryo Cs, Ini Alasannya
Advertisement . Scroll to see content

Aga dan Gamma Thohir Hadiri Deklarasi #LA4Jokowi Demi Gaet Milenial

Rabu, 10 April 2019 - 09:56:00 WIB
Aga dan Gamma Thohir Hadiri Deklarasi #LA4Jokowi Demi Gaet Milenial
Aga Thohir dan Gamma Thohir ikut mengampanyekan capres-cawapres nomor urut 01 Jokowi-KH Ma'ruf Amin di Los Angeles, California. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

LOS ANGELES, CA, iNews.id - Aga Thohir dan Gamma Thohir ikut terlibat dalam menyemarakkan kampanye akbar calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 01 Jokowi-KH Ma'ruf Amin di Los Angeles, California.

Kedatangan putra dari Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Erick Thohir dan pengusaha Garibaldi Boy Thohir ini menjadi kejutan tersendiri untuk para relawan Jokowi-Ma’ruf yang tergabung dalam gerakan konsolidasi nasional Amerika BerSATU.

Kegiatan yang dipusatkan di West Covina ini dihadiri sekitar 500-an relawan dari berbagai daerah di California selatan. Acara yang dimulai sekitar pukul 14.00 waktu setempat dimeriahkan dengan penampilan band, pembagian bendera merah putih, dan foto bersama.

Ada pula sesi kegiatan informatif tentang tata cara pemilihan untuk daerah pemilihan luar negeri. Perlu diketahui, pemilu untuk wilayah KJRI Los Angeles sendiri akan dilangsungkan pada tanggal 13 April 2019.

Salah satu koordinator acara dan sesepuh Amerika BerSATU David Mulyatno berharap, Jokowi, yang pada Pilpres 2019 ini berpasangan dengan KH Ma'ruf Amin, dapat menjadi presiden untuk kali kedua.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut