Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ketika Trump Sebut PM India Modi Pria Tampan Sekaligus Pembunuh
Advertisement . Scroll to see content

Agenda KTT G20 Hari Ini, Tanam Mangrove hingga Penyerahan Presidensi ke India

Rabu, 16 November 2022 - 07:24:00 WIB
Agenda KTT G20 Hari Ini, Tanam Mangrove hingga Penyerahan Presidensi ke India
Presiden Jokowi meninjau Taman Hutan Raya Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Rabu (16/11/2022). (Foto tangkapan layar).
Advertisement . Scroll to see content

Nusa Dua, iNews.id - Rangkaian acara KTT G20 hari ini dimulai dengan penanaman mangrove bersama oleh para pemimpin dunia. Lokasi kegiatan berlangsung di Taman Hutan Raya Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Rabu (16/11/2022).

Acara tersebut akan berlangsung pada pukul 09.00 sampai 10.00 WITA. Terkait adanya kegiatan tersebut, sepanjang jalan mulai dari Jalan Siligita, Jalan Bypass Ngurah Ray, Tol Bali Mandara ditutup sementara dan hanya diperuntukkan bagi para tamu negara.

Dari taman hutan, kegiatan berlanjut ke hotel masing-masing para tamu untuk melakukan private lunch atau agenda lain seperti pertemuan bilateral. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 11.00 sampai 12.45 WITA.

Selanjutnya para pemimpin G20 akan kembali melanjutkan diskusi sejumlah issue pada working session III dengan tema digital transformation. Pertemuan yang terpusat di Candi Ballroom ini berlangsung pada pukul 13.30 sampai 15.00 WITA.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut