Akmil 94 Melesat! Eks Dansat 81 Gultor Kopassus Tembus Bintang 3
Tentara kelahiran 6 Februari 1971 ini mengoleksi dua bintang emas alias tembus mayjen saat diangkat sebagai Danpaspampres. Menjadi tameng hidup presiden tersebut dilakoninya dari kurun waktu 2021-2022.
Jabatan strategis kembali dialamatkan kepada prajurit yang pernah dapat kepercayaan sebagai Kepala Operasi Nemangkawi TNI ini. Tri Budi memimpin teritorial sebagai Pangdam VI/Mulawarman sejak 2022.
Dengan promosi sebagai sekjen kemhan, koleksi bintangnya bakal bertambah satu. Jika saat brigjen dia tercepat di angkatannya, kali ini pun sama. Tri Budi menjadi orang pertama lulusan Akmil 94 yang sukses menembus letjen.
Berdasarkan data litbang iNews.id, saat ini terdapat 22 pati TNI berpangkat letjen dengan enam orang di antaranya bertugas di luar struktur. Dari jumlah tersebut, Tri Budi menjadi satu-satunya letjen dari Akmil 94 alias angkatan termuda.
Editor: Muhammad Fida Ul Haq