Angela Tanoesoedibjo Jabat Ketum Partai Perindo, Hanura: Beliau Punya Kapasitas
"Karena ketua umum tentu dia punya kapasitas, beliau pasti punya kapasitas untuk berpikir demokrasi di Indonesia melalui Partai Perindo. Karena itu kita mengucapkan apresiasi dan saya harapkan kita akan selalu bekerja sama seperti yang selama ini terjalin. Demi apa? Demi Indonesia, demi demokrasi, demi rakyat Indonesia," imbuhnya.
Diketahui, Hary Tanoesoedibjo (HT) menunjuk Angela Tanoesoedibjo sebagai Ketum Partai Perindo menggantikan dirinya. Penunjukan itu diumumkan di acara penutupan Mukernas Partai Perindo.
“Bersama ini saya akan mengumumkan bagian dari transformasi itu, saya akan menugaskan Mbak Angela Tanoesoedibjo untuk menjadi Ketua Umum Partai Perindo,” kata HT di iNews Tower, Jakarta, Rabu (31/7/2024).
Pengumuman itu disambut meriah kader Partai Perindo yang hadir di Mukernas. HT pun langsung menyerahkan surat penugasan kepada Angela di hadapan para kader Perindo.
“Saya tetap akan di partai sebagai ketua majelis persatuan partai untuk mengayomi semua,” tuturnya.