Angka Kematian akibat Corona Tambah 13 Orang, Paling Banyak di Jawa Timur
Jumat, 08 Mei 2020 - 16:59:00 WIB
Untuk sebaran pasien positif, Provinsi DKI Jakarta menjadi yang paling tinggi penambahan pasien positif dengan jumlah 100 orang sehingga totalnya menjadi 4.955 kasus positif.
Posisi kedua yakni Jawa Tengah dengan penambahan 28 pasien positif sehingga jumlah totalnya menjadi 905 orang. Lalu disusul oleh Kalimantan Timur dengan penambahan pasien positif 27 orang sehingga totalnya menjadi 2019 orang.
Keempat yakni Sulawesi Selatan dengan penambahan 24 orang sehingga totalnya menjadi 708 orang. Terakhir yakni Jawa Barat dengan 23 penambahan kasus baru sehingga totalnya menjadi 1.404 orang.
Editor: Muhammad Fida Ul Haq