Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Polisi Sterilisasi TKP Ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading, Tim Gegana Turun Tangan
Advertisement . Scroll to see content

Bahlil Klaim Banyak Aspirasi dari Kader Minta Jokowi Masuk Golkar

Kamis, 07 November 2024 - 22:13:00 WIB
Bahlil Klaim Banyak Aspirasi dari Kader Minta Jokowi Masuk Golkar
Bahlil Lahadalia mengakui banyak aspirasi dari kadernya yang meminta Jokowi masuk ke Partai Golkar. (Foto: Arif Julianto)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia mengakui banyak aspirasi kadernya yang meminta Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) menjadi kader. Hal ini merespons isu Jokowi yang akan diresmikan menjadi kader partai beringin.

"Kalau itu aspirasi (kader) banyak," kata Bahlil di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Kamis (7/11/2024).

Dia memahami bahwa Jokowi merupakan tokoh bangsa. Namun, tidak semua aspirasi bisa diterima untuk menjadikan Jokowi kader.

"Bapak Presiden yang ketujuh ini kan Pasti punya pertimbangan-pertimbangan. Tidak semua aspirasi kan bisa diterima," ujarnya 

Meski begitu, Bahlil memastikan Golkar menerima siapa pun yang ingin menjadi bagian partai. Dia pun berkelakar jika dirinya sebagai putra Papua saja bisa menjadi ketua umum Golkar.

"Jadi siapa saja karena Golkar ini kan inklusif. Tidak mengenal suku. Tidak mengenal agama. Tidak mengenal asal dari mana. Selama dia warga negara Indonesia yang sudah berusaha dengan senang hati kalau mau jadi kader Partai Golkar," tutur dia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut