Beasiswa IISMA 2022 Resmi Dibuka, Kesempatan Kuliah di Universitas Top Dunia!
JAKARTA, iNews.id - Kemendikbudristek resmi membuka beasiswa IISMA 2022 atau Indonesian International Student Mobility Awards. Beasiswa ini memberikan kesempatan kamu untuk kuliah satu semester di universitas top dunia.
Melansir Instagram resmi Ditjen Diktiristek, informasi beasiswa IISMA 2022 bisa dicek di situs remsi IISMA. Para mahasiswa pun diajak untuk mendaftar.
"Program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) 2022 telah dibuka! Segera kunjungi https://site.iisma.id/. Cek semua persyaratan dan segera daftarkan dirimu ya!," bunyi keterangan tersebut.
Terdaftar sebagai mahasiswa S1 di perguruan tinggi ternama di bawah Direktorat Pendidikan Tinggi, Kebudayaan, Riset dan Teknologi
Buka situs IISMA di alamat https://site.iisma.id/#. Kemudian, pilih menu 'Apply Now' dan isi email, username, hingga password untuk melakukan registrasi.
Semoga berhasil ikut beasiswa IISMA 2022 ya!
Editor: Puti Aini Yasmin