Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pramono Siapkan Kota Tua Jadi Ruang Berekspresi Mahasiswa IKJ
Advertisement . Scroll to see content

Beasiswa Sobat Bumi untuk Mahasiswa, Ada 40 Universitas di Seluruh Indonesia

Rabu, 31 Juli 2024 - 00:01:00 WIB
Beasiswa Sobat Bumi untuk Mahasiswa, Ada 40 Universitas di Seluruh Indonesia
Mahasiswa ikuti program beasiswa Sobat Bumi (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Pogram Beasiswa Sobat Bumi diminati ribuan mahasiswa. Para mahasiswa itu akan diseleksi ketat untuk mendapatkan bantuan belajar di 40 universitas di Indonesia.

Beasiswa Sobat Bumi yang diselenggarakan Pertamina ini diikuti sebanyak 19.236 mahasiswa.  Angka itu naik hampir 100 persen dari tahun lalu.

Presiden Direktur Pertamina Foundation Agus Mashud S Asngari mengapresiasi tingginya antusiasme para mahasiswa terhadap Beasiswa Sobat Bumi.

“Kami mengapresiasi antusiasme mahasiswa dan perguruan tinggi terhadap Beasiswa Sobat Bumi tahun ini,” ujar Agus, Senin (29/7/2024).

Seleksi Beasiswa Sobat Bumi berlangsung ketat. Dari 19.236 pendaftar, terpilih 1.457 peserta yang lolos seleksi administrasi dan masuk ke dalam tahap wawancara. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut