Begini Pentingnya Eksplorasi Migas di Tengah Krisis Energi
Mengapa Eksplorasi Migas Menjadi Prioritas?
Untuk menjawab tantangan di atas, eksplorasi migas yang masif harus menjadi prioritas. Beberapa alasan mengapa eksplorasi migas sangat penting adalah:
1. Penuhi Kebutuhan Energi yang Meningkat
Kebutuhan energi terus meningkat, meskipun pemerintah berupaya meningkatkan porsi energi terbarukan dalam bauran energi nasional, migas masih memegang peran penting dalam memenuhi kebutuhan energi. Tanpa eksplorasi baru, maka produksi migas dari lapangan existing semakin lama akan semakin menurun. Dampak ke depannya, ketergantunan Indonesia akan terus bergantung pada impor yang terus meningkat, yang dapat menimbulkan risiko bagi ketahanan energi.
Kegiatan eksplorasi harus terus dapat ditingkatkan agar baru untuk dapat menemukan cadangan yang bisa segera dikembangkan dan diproduksi untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri secara berkelanjutan.
2. Dorong Pertumbuhan Ekonomi
Sektor migas masih menjadi salah satu kontributor terbesar bagi perekonomian Indonesia. Eksplorasi dan produksi migas menciptakan lapangan pekerjaan, baik secara langsung maupun tidak langsung, serta memberikan pendapatan signifikan bagi negara melalui penerimaan pajak, bagi hasil, dan multiplier effect.
Dengan menemukan cadangan migas baru, Indonesia dapat menarik investasi di sektor hulu migas dan memperkuat ekonomi nasional.
3. Tingkatkan Potensi Wilayah yang Belum Terjangkau
Banyak wilayah di Indonesia yang belum dieksplorasi secara optimal. Dengan menggunakan teknologi modern, pemerintah dan perusahaan migas dapat menggali potensi cadangan migas di wilayah-wilayah frontier yang belum tersentuh. Selain itu, wilayah mature fields juga masih memiliki potensi yang dapat dimaksimalkan dengan teknologi eksplorasi terkini.
Solusi: Akselerasi Eksplorasi Migas
Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) telah melaksanakan forum Indonesia Exploration Forum 2024, yang berlangsung di Surabaya selama dua hari 14-15 Oktober 2024.
Kegiatan IEF 2024 yang mengusung tema "Framing the Future of Indonesia’s Oil and Gas: Massive Exploration for Indonesia Energy Security" dihadiri lebih dari 550 delegasi dari KKKS maupun industri penunjang Migas.
Forum ini telah mempertemukan para pemangku kepentingan di industri hulu migas untuk membahas langkah-langkah konkrit dalam meningkatkan eksplorasi migas guna memenuhi kebutuhan energi nasional. Forum IEF 2024 juga mendapatkan apresiasi dari pemerintah.