Bill Gates Tiba di Istana, Disambut Hangat Presiden Prabowo
JAKARTA, iNews.id - Pendiri Microsoft, Bill Gates tiba di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (7/5/2025). Bill Gates disambut langsung Presiden Prabowo Subianto.
Tokoh filantropi dunia sekaligus pendiri Gates Foundation itu tiba sekitar pukul 08.15 WIB.
Tampak Prabowo mengenakan setelan jas berwarna hitam dan peci hitam. Sementara, Bill Gates juga terlihat mengenakan setelan jas berwana hitam.
Selain bertemu Prabowo, Bill Gates direncanakan akan melihat pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN Jati 03 Jakarta Timur. Bill Gates tertarik dengan program prioritas pemerintah Prabowo itu.
Sebelumnya, Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana mengatakan, Prabowo dan Bill Gates hendak membahas sejumlah inisiatif pembangunan berkelanjutan.