Charta Politika: Elektabilitas Ganjar-Mahfud Rebound, Potensi Besar Lolos ke Putaran 2
JAKARTA, iNews.id - Lembaga Charta Politika Indonesia merilis hasil survei terbaru elektabilitas calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) pada Minggu (21/1/2024). Elektabilitas Ganjar-Mahfud rebound.
Dalam survei tersebut, paslon Capres dan Cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar berada di urutan terbawah elektabilitas di antara dua paslon lainnya.
Nachrudin selaku Peneliti Charta Politika Indonesia mengatakan kans paslon Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD --yang juga diusung oleh Partai Perindo, lolos ke putaran dua menjadi lebih besar.
“Kita masih bisa lihat memang saat ini di survei Charta Politika memang ada keunggulan di Ganjar Pranowo-Mahfud MD,” kata Nachrudin dalam pemaparan hasil surveinya melalui kanal YouTube Charta Politika, Minggu (21/1).
Lebih lanjut Nachrudin menjelaskan, posisi Ganjar-Mahfud terbilang berpotensi kuat melanjutkan kontestasi bersama Prabowo-Gibran di putaran dua. Sementara Anies-Muhaimin masih bisa mengajar elektabilitas Ganjar-Mahfud.
“Ada kemungkinan Pak Ganjar masuk ke putaran ke dua,” tandas Nachrudin.