Dapat Rumah Subsidi dari Prabowo, Ojol hingga Petani Ungkap Rasa Bahagia
JAKARTA, iNews.id - Senyum bahagia terpancar dari wajah warga yang menerima kunci rumah pada acara akad massal 26.000 rumah subsidi Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) di Pesona Kahuripan, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Senin (29/9/2025). Acara ini dihadiri langsung oleh Presiden Prabowo Subianto.
Samsul Bahri, seorang pengemudi ojek online, tak kuasa menyembunyikan rasa syukurnya usai menerima kunci. Dia mengaku sudah lebih dari satu dekade hidup berpindah-pindah kontrakan.
“Sangat luar biasa, saya sangat senang sekali karena selama ini saya sangat menantikan sebuah rumah, ternyata sekarang sangat-sangat bersyukur mempunyai rumah,” ujarnya.
Menurut Samsul, program rumah subsidi era Presiden Prabowo memberikan kemudahan yang sangat signifikan, terutama karena adanya kebijakan tanpa uang muka.
“Kalau sudah punya rumah kita kerja pun jadi tenang. Jadi berfokus mencari uang dan buat keluarga dan rumah,” kata Samsul sambil mengenang masa panjang sejak 2012 harus tinggal di rumah kontrakan.