Debat Panas, Dirut Krakatau Steel Diusir dari Ruang Rapat Komisi VII DPR
Senin, 14 Februari 2022 - 13:02:00 WIB
Bambang Haryanto belum selesai berbicara, Silmy Karim langsung menyela.
“Maksudnya maling bagaimana Pak?” tanyanya.
Bambang pun menyinggung kasus impor baja diduga ber-SNI palsu yang ditangani Polda Metro Jaya.
“Kalau dengan cara begini, kasus baja yang ada di Polda Metro Jaya sampai sekarang akan kita minta kejelasannya. Dan itu salah satu anggota anda,” ucap Bambang Haryanto.
Saat itu, Silmy Karim langsung menyela dan dihentikan oleh pimpinan sidang Bambang Haryanto.
“Tolong hormati persidangan ini. Ada teknis persidangan. Kok kayak anda tidak pernah menghargai komisi. Kalau sekiranya anda tidak bisa ngomong di sini anda keluar,” kata Bambang.
Editor: Rizal Bomantama