Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cak Imin Minta Sinergi Pemda-Swasta Kejar Target Kemiskinan Ekstrem 0 Persen
Advertisement . Scroll to see content

Demi Menjadi Ketua MPR, Cak Imin Disebut Sudah Sowan ke Jokowi

Jumat, 12 Juli 2019 - 17:05:00 WIB
Demi Menjadi Ketua MPR, Cak Imin Disebut Sudah Sowan ke Jokowi
Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar. (Foto: iNews.id/Felldy Utama)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Lobi-lobi Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar untuk menjadi ketua MPR periode 2019-2024 masih terus berlanjut. Bahkan, pria yang akrab disapa Cak Imin itu disebut-sebut sudah menyampaikan keinginannya itu kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Pak Muhaimin sendiri sudah menghadap Pak Ma’ruf Amin (wapres terpilih), mungkin juga sudah bicara dengan Pak Jokowi,” ujar Ketua DPP PKB Lukman Edy di Kompleks Parlemen Senayan, Jumat (12/7/2019).

Edy mengatakan, PKB juga akan mendukung penuh untuk mendorong Cak Imin menjadi Ketua MPR. Selain ke Jokowi, Cak Imin juga akan sowan ke sejumlah tokoh lainnya, seperti ketua umum partai politik koalisi pendukung Jokowi-Ma’ruf, serta para anggota DPD terpilih.

“Ini biasa sebagai seorang yang punya keinginan, sepenuhnya berhasil atau tidak itu tergantung koalisi ini. Koalisi 01, plus dengan kelompok yang ada di DPD, dan tentu karena Pak Jokowi tokoh sentral di koalisi 01 ini, tentu pandangan Pak Jokowi sendiri terhadap ketua MPR itu perlu kami dengar, perlu kami pertimbangkan secara matang,” kata Edy.

Dia menuturkan, penentuan ketua MPR memang tidak diatur dalam UU MD3, melainkan pemilihannya dilakukan lewat voting oleh partai politik dan anggota DPD di parlemen.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut