Doni Monardo Sebut Masih Ada Daerah yang Anggap Covid-19 Konspirasi
JAKARTA, iNews.id – Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 menyebutkan masih ada provinsi yang tidak percaya dengan penyebaran wabah virus corona. Bahkan, sebagian provinsi itu menganggap pandemi global konspirasi dan rekayasa.
Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Letnan Jenderal (Letjen) TNI Doni Monardo menuturkan, Satgas telah menerjunkan tim pakar ke provinsi tersebut. Tim merupakan gabungan dari berbagai bidang ilmu.
"Untuk mitigasi, pakar antropologi, sosiologi dan psikolog untuk daerah tertentu yang masih adanya ketidakpercayaan tentang Covid, yang masih anggap Covid rekayasa, masih anggap konspirasi. Kami akan upayakan tim gabungan menyasar ke daerah tersebut," katanya.
Doni menyampaikan hal itu dalam Rapat Kerja (Raker) dengan Komisi VIII DPR di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (3/9/2020). Selain itu, dia memaparkan, ada juga masyarakat yang menganggap dirinya tidak mungkin terpapar Covid-19.
Satgas, dia mengatakan, telah mengambil data dari 5 provinsi terkait persepsi masyarakat terhadap Covid-19. Hasilnya, yang tertinggi, warga DKI Jaarta dan Jawa Timur (Jatim).