Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Bertemu Dasco di Istana, Bahas Pertumbuhan Ekonomi hingga Situasi Politik-Keamanan
Advertisement . Scroll to see content

Ekonom Sebut Krisis Moral Kepemimpinan dan Ekosistem Politik Buruk sedang Terjadi

Senin, 19 Agustus 2024 - 22:43:00 WIB
Ekonom Sebut Krisis Moral Kepemimpinan dan Ekosistem Politik Buruk sedang Terjadi
Ilustrasi krisis moral kepemimpinan (Foto: Ilustasi/Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ekonom senior Didin S Damanhuri, mengungkapkan, ekosistem politik yang buruk sedang terjadi saat ini. Salah satu contohnya ketika Airlangga Hartarto mengundurkan diri dari Ketua Umum Partai Golkar.

Dia menjelaskan, banyak spekulasi terkait mundurnya Airlangga. Salah satunya adalah terkait kasus hukum yang diduga menjadi alat untuk memaksa Airlangga mundur. 

"Muncul ekosistem politik yang sungguh buruk secara moralitas, ketika Airlangga Hartarto dipaksa mundur sebagai Ketua Umum Golkar," kata Didin dalam diskusi publik INDEF dan Universitas Paramadina bertajuk Kemerdekaan dan Moral Politik Pemimpin Bangsa, Senin (19/8/2024).

Menurutnya, banyak masalah moral berbangsa yang kompleks dan berat sedang melanda Indonesia saat ini. Dia menjelaskan, dalam dua tahun terakhir ada pemimpin ambisius yang ingin berkuasa selama tiga periode tetapi gagal, dan dilanjutkan dengan upaya penundaan pemilu yang juga gagal.

"Dan akhirnya ditempuh dengan merekayasa MK dan KPU sehingga terpilihlah Gibran Rakabuming, sang anak, menjadi wakil presiden dengan segala kontroversinya," katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut