Firli Bahuri Janji KPK Bekerja Maksimal meski Anggaran Belum Ideal
JAKARTA, iNews.id - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri berjanji terus bekerja maksimal meski menurutnya anggaran ideal bagi komisi antirasuah belum terpenuhi. Seperti diketahui alokasi untuk KPK di tahun anggaran 2021 hanya disetujui Rp1,305 triliun dari usulan Rp1,881 triliun.
Firli mengatakan berkurangnya anggaran bukan berarti menurunkan kinerja KPK. Menurutnya KPK bisa menunjukkan kinerja apik pada tahun 2020 ini.
"Kami membuktikan dalam tugas-tugas pencegahan pada tahun 2020, KPK berhasil menyelamatkan uang negara sebesar Rp 90,5 triliun,” kata Firli Bahuri di Jakarta, Selasa (22/9/2020).
Firli menjelaskan anggaran ideal untuk kebutuhan KPK dalam tugas pemberantasan korupsi mencapai Rp 1,881 triliun. Namun yang disetujui dan teralokasi pada tahun 2021 sebesar Rp 1,305 triliun.
Anggaran yang disetujui ini naik dari pagu tahun 2020 sebesar Rp955,08 miliar dan pagu indikatif 2021 yang ditetapkan sebelumnya sebesar Rp1,055 triliun. KPK dalam pengajuan kebutuhan anggaran sebesar Rp 1,881 triliun tersebut mengalokasikan anggaran sesuai kebutuhan operasional yang terbagi dalam empat program.