Ganjar soal Papdesi Temui Jokowi di Istana: yang Penting Bukan Arahan Politik
PURWOREJO, iNews.id - Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo, menanggapi pertemuan Perkumpulan Aparatur Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (Papdesi) dan sejumlah asosiasi pemerintah desa dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, beberapa waktu lalu. Dia tak mempermasalahkan pertemuan itu selama tidak membahas arahan politik.
"Yang penting pengarahan pemerintahan kami tidak masalah, tapi kalau pengarahan politik, dukung-mendukung, saya kira mulai tidak fair," kata Ganjar kepada wartawan di Purworejo, Jawa Tengah (Jateng), Minggu (31/12/2023).
Dia mengaku belum mengetahui pasti terkait pertemuan tersebut. Hanya saja, capres yang didukung Partai Perindo itu berharap tidak ada penyalahgunaan kekuasaan.
"Jadi kita juga mengingatkan pada siapa pun gitu ya. Makanya saya belum tahu kemarin konten pembicaraannya apa, begitu. Mudah-mudahan dalam konteks pemerintahan dan tidak ada yang menyalahgunakan pemerintahan," tuturnya.
Sebelumnya, Perkumpulan Aparatur Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (Papdesi) dan sejumlah asosiasi pemerintah desa bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta Pusat.
Pertemuan itu, kata Sekjen DPP Papdesi Senthot Rudi Prastiono, hanya membahas terkait revisi UU Desa. Dia mengklaim tidak ada pembahasan mengenai politik.
"Pada pagi ini saya bersama rombongan ini dari aliansi lintas Asosiasi Kades, AKD Jatim, Papdesi, Apdesi, ini kita bertemu dengan presiden kaitannya membahas revisi UU Desa Nomor 6 Tahun 2014, kita ingin menanyakan kepada beliau langsung terkait revisi UU tersebut," kata Senthot di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (29/12/2023).
Editor: Rizky Agustian