Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 Jalur Alternatif Jakarta Tangerang Selatan untuk Motor dan Mobil, Cocok Saat Tol JORR Tidak Bergerak
Advertisement . Scroll to see content

Gerbong Perempuan KRL Dilempar Batu di Stasiun Tanjung Barat Jaksel, 1 Penumpang Terluka

Senin, 08 Mei 2023 - 11:45:00 WIB
Gerbong Perempuan KRL Dilempar Batu di Stasiun Tanjung Barat Jaksel, 1 Penumpang Terluka
Pelemparan batu ke gerbong KRL terjadi di Stasiun Tanjung Barat, Jakarta Selatan pada Minggu (7/5/2023). (Foto: Ilustrasi/Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Viral di media sosial pelemparan batu terhadap KRL jurusan Jakarta-Bogor pada Minggu (7/5/2023) kemarin. Pihak KAI Commuter pun membenarkan peristiwa tersebut.

Manager External Relations & Corporate Image Care KAI Commuter, Leza Arlan menyayangkan masih adanya perbuatan yang membahayakan nyawa penumpang.

"Dapat disampaikan kejadian pelemparan batu pada salah satu kereta commuterline benar adanya. Kereta yang terkena pelemparan adalah Kereta Khusus Wanita (KKW) pada KA 4326 (Jakarta-Bogor)," ujar Leza Arlan, Senin (8/5/2033).

Menurutnya, pelemparan batu itu terjadi sekitar pukul 18.45 WIB di Stasiun Tanjung Barat. Atas kejadian pelemparan batu itu, salah seorang pengguna terluka.

"Pengguna tersebut langsung diberikan pemeriksaan dan pengobatan di poskes Stasiun Citayam. Setelahnya pengguna tersebut diperbolehkan untuk pulang," tuturnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut