Golkar Bagi Bingkisan Lebaran, Santunan Yatim dan Bus Mudik Gratis, Sekjen: Pertahankan Tradisi Bahagia di Hari Kemenangan
Kamis, 28 April 2022 - 14:36:00 WIB
Fredrich Lodewijk Paulus juga menjelaskan tentang kepedulian partainya untuk memberikan fasilitas mudik gratis kepada masyarakat, seperti tahun-tahun sebelumnya. Tahun ini, ada 20 bus untuk mudik gratis.
"Satu bus kira-kira untuk 40 atau 50 orang, jadi ada sekitar 1.000 pemudik. Mereka juga akan diberikan bingkisan Lebaran dari Bapak Airlangga Hartarto, Ketua Umum Golkar. Bingkisan untuk dibawa ke daerah," ungkap mantan Danjen Kopassus ini.
Acara mudik bersama Partai Golkar secara resmi akan dilakukan Jumat (29/4/2022).
"Selamat berlebaran, tetapi tetap patuhi protokol kesehatan, selalu memakai masker. Hati-hati jalan selama mudik dan jaga keamanan," pesan Sekjen Partai Golkar.
Editor: Faieq Hidayat