Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Silfester Matutina Belum Dipenjara, Roy Suryo: Tolong Aparat juga Fair
Advertisement . Scroll to see content

Hadiri Rakornas di Sentul, Jokowi Sampaikan 5 Solusi Penanggulangan Bencana

Selasa, 04 Februari 2020 - 13:58:00 WIB
Hadiri Rakornas di Sentul, Jokowi Sampaikan 5 Solusi Penanggulangan Bencana
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana (Rakornas PB) 2020 di Sentul International Convention Center, Sentul pada Selasa (4/2/2020). (Foto: Istimewa).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana (Rakornas PB) 2020 di Sentul International Convention Center, Sentul pada Selasa (4/1/2020). Jokowi menyampaikan, kejadian bencana yang semakin meningkat.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Bencana Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Agus Wibowo mengatakan, Jokowi berpesan agar jangan gagap menghadapi bencana. Menurutnya, ada sejumlah faktor yang menyebabkan bencana meningkat, seperti perubahan iklim.

"Pada pembukaan Rakornas PB 2020 ini Presiden Jokowi menyampaikan beberapa poin perintah kepada pemerintah pusat dan daerah dalam penanggulangan bencana," ujar Agus Selasa (4/2/2020).

Dia mengungkapkan, ada 5 pesan Jokowi yang disampaikan dalam rapat tersebut, pertama, seluruh instansi pemerintah pusat dan daerah diminta bersinergi dalam pencegahan, mitigasi dan meningkatkan kesiapsiagaan bencana.

"Pemerintah daerah perlu melakukan pengendalian tata ruang berbasis pengurangan risiko bencana," ucapnya.

Kedua, kata dia setiap gubernur, bupati dan wali kota diminta segera menyusun rencana kontinjensi termasuk penyediaan sarana dan prasarana kesiapsiagaan yang dapat betul-betul dilaksanakan semua pihak dan harus siap menangani bencana secara tuntas.

Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana (Rakornas PB) 2020 di Sentul International Convention Center, Sentul pada Selasa (4/1/2020). (Foto: Istimewa).
Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana (Rakornas PB) 2020 di Sentul International Convention Center, Sentul pada Selasa (4/1/2020). (Foto: Istimewa).

 

BACA JUGA:

Rakor BNPB Tunjuk Wali Kota di Jabodetabek Jadi Komandan Satgas Banjir

BNPB Gelar Rapat Koordinasi Bahas Banjir di Jabodetabek

Ketiga, penanggulangan bencana harus dilaksanakan dengan pendekatan kolaboratif, pentahelix yaitu kolaborasi antara unsur pemerintah, akademisi dan peneliti, dunia usaha, masyarakat serta dukungan media massa untuk dapat menyampaikan pemberitaan kepada publik.

Pesan keempat, Jokowi meminta pemerintah pusat dan pemerintah daerah meningkatkan kepemimpinan dan pengembangan sumber daya manusia yang handal dalam penanggulangan bencana, penataan kelembagaan mumpuni, termasuk program dan anggaran yang harus ditingkatkan sesuai prioritas RPJMN 2020-2024.

Terakhir, kata dia Panglima TNI dan Kapolri iminta turut serta dalam mendukung upaya penanggulangan bencana termasuk penegakan hukum. Menurutnya, pengerahan dan dukungan secara nasional hingga ke tataran daerah yang dapat bersinergi dengan baik bersama pemerintah pusat dan daerah penting diperhatikan.

"Rakornas PB 2020 ini merupakan kegiatan tahunan yang selalu diselenggarakan BNPB untuk berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah, BPBD serta para pemangku kepentingan guna membahas tantangan dan mendapatkan rumusan kebijakan serta strategi penanggulangan bencana yang lebih baik di masa depan," katanya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut