Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Heboh Jasa Nikah Siri Dijual Online, MUI Tegas: Hak Anak dan Istri Bisa Hilang!
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Telaah LPSK: Seluruh Terpidana Kasus Vina Cirebon Diduga Disiksa

Selasa, 23 Juli 2024 - 22:34:00 WIB
Hasil Telaah LPSK: Seluruh Terpidana Kasus Vina Cirebon Diduga Disiksa
Wakil Ketua LPSK Sri Suparyati mengungkapkan seluruh terpidana kasus Vina Cirebon diduga disiksa selama proses pemeriksaan. Hal itu sebagaimana penelaahan LPSK. (Foto: Official iNews/YouTube)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) mengatakan seluruh terpidana kasus pembunuhan Vina Cirebon diduga disiksa oknum polisi selama pemeriksaan. Hal itu sebagimana hasil penelaahan LPSK.

Wakil Ketua LPSK Sri Suparyati mengungkap hal itu dalam program Rakyat Bersuara yang tayang di iNews. Awalnya Aiman Witjaksono selaku host bertanya apakah penganiayaan atau penyiksaan yang menimpa seluruh terpidana kasus pembunuhan itu.

"Dari penelaahan yang kita peroleh, iya (dugaan penyiksaan)," kata Sri menjawab Aiman, Selasa (23/7/2024).

Sri mengatakan temuan indikasi penyiksaan itu diperoleh dari keterangan berbagai pihak. Hal ini dilakukan agar LPSK bisa menentukan secara obyektif keputusan untuk memberikan perlindungan kepada pihak yang mengajukan permohonan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut