Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Penumpang KRL Kehilangan Tumbler Tuku, KAI Jelaskan Isu Petugas Dipecat
Advertisement . Scroll to see content

Heboh Tumbler Tuku Penumpang Hilang, KAI Commuter Tegaskan Belum Pecat Petugas

Kamis, 27 November 2025 - 12:50:00 WIB
Heboh Tumbler Tuku Penumpang Hilang, KAI Commuter Tegaskan Belum Pecat Petugas
Ilustrasi KAI Commuter buka suara soal. (Foto: Dok. KAI Commuter)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - KAI Commuter buka suara usai viral tumbler Tuku milik penumpang hilang. Pihaknya menegaskan belum memecat petugas front liner yang disebut mengamankan barang tersebut.
VP Corporate Secretary KAI Commuter, Karina Amanda menjelaskan bahwa pihak mitra yang bertugas mengoordinasi petugas front liner masih menyelidiki kasus tersebut.

"Pihak mitra masih melakukan evaluasi internal untuk melihat lebih jelas kondisi yang terjadi," ujar Karina dalam keterangannya, Kamis (27/11/2025).

Karina menjelaskan KAI Commuter masih melakukan tahap awal menyusul viralnya kasus tersebut. Untuk itu, ia belum bisa berbicara lebih jauh terkait kabar ini.

"Sebagai tahap awal, tentunya kami melakukan koordinasi kepada pihak mitra pengelola petugas front liner," ungkap dia.

KAI Commuter juga dipastikan melakukan evaluasi secara menyeluruh sehingga agar situasi serupa dapat dicegah ke depannya. Ia mengimbau agar seluruh pengguna KRL tetap menjaga barang bawaannya dengan baik.

"Kami mengingatkan kembali bahwa barang pribadi yang tertinggal di dalam commuter line merupakan tanggung jawab pengguna. Karena itu kami mengimbau agar seluruh pengguna tetap menjaga dan memperhatikan barang bawaannya dengan baik," kata Karina.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut