Helikopter Latih TNI AD Jatuh di Ciwidey, Kadispenad: Seluruh Kru Selamat
Minggu, 28 Mei 2023 - 17:43:00 WIB
Peristiwa jatuh dan terbakarnya helikopter itu terekam video amatir. Video itu memperlihatkan kepanikan masyarakat sekitar atas adanya peristiwa itu.
Dalam video berdurasi 16 detik yang tersebar itu, terlihat beberapa orang tengah mencoba mengangkat korban menuju ke mobil ambulans hitam yang sudah berada di kawasan perkebunan.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo membenarkan kejadian helikopter terjatuh di kawasan Rancabali.
"Iya (ada helikopter terjatuh di Rancabali)," kata Kusworo.
Editor: Rizal Bomantama