Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Seskab Teddy Sebut Huntara untuk Korban Bencana Sumatra Rampung dalam 2 Minggu 
Advertisement . Scroll to see content

Huntara untuk Warga Aceh dan Sumut yang Desanya Hilang Ditargetkan Rampung 3 Bulan

Jumat, 09 Januari 2026 - 04:05:00 WIB
Huntara untuk Warga Aceh dan Sumut yang Desanya Hilang Ditargetkan Rampung 3 Bulan
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian (kiri). (Foto: Danandaya Arya Putra)
Advertisement . Scroll to see content

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Richard Tampubolon menjelaskan, penentuan lokasi huntap akan dilakukan kajian mendalam agar kedepannya wilayah tersebut minim terkena bencana.

"Tempat (huntap) ini juga akan ada asesmennya dari kementerian terkait dan jaminan bahwa tempat-tempat atau relokasi rumah-rumah yang baru ini tempat yang baru ini memang dipandang dan diyakini atas asesmen dari kementerian lembaga terkait itu aman," ucap Richard.

Dia menuturkan, penanganan bencana kini telah fokus pada tahap pemulihan, dengan melakukan pembersihan terhadap area yang terdampak melalui pendekatan door to door.

"Berangkat dari door-to-door itulah maka ada sekolah-sekolah kedinasan, kemudian nanti dari ada Taruna dari Akmil, AU, AL dan juga Akpol yang akan laksanakan Latsitarda, inilah nanti yang akan dilaksanakan door-to-door fasenya," tuturnya.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut