Infografis Covid-19 Omicron Varian Baru Masuk ke Indonesia
JAKARTA, iNews.id - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyebut trasmisi subvarian baru Omicron BA.4 dan BA.5 diperkirakan menyebar lebih cepat dibanding varian sebelumnya. Namun, tingkat kesakitannya dinilai lebih rendah.
"Dari laporan itu disampaikan bahwa transmisi BA.4 maupun BA.5 memiliki kemungkinan menyebar lebih cepat dibandingkan subvarian omicron BA.1 dan BA.2. Kemudian tingkat keparahan dari BA.4 dan BA.5 disampaikan tidak ada indikasi menyebabkan kesakitan lebih parah dibandingkan varian omicron lainnya,” kata Juru Bicara Kementerian Kesehatan M Syahril dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (11/6/2022).
Dengan demikian, Syahril meminta masyarakat perlu mewaspadai immune escape, artinya imunitas seseorang memiliki kemungkinan lolos dari perlindungan kekebalan yang disebabkan oleh infeksi varian Omicron.
Pada kesempatan itu, Syahril juga menuturkan sebanyak 4 kasus subvarian baru BA.4 dan BA.5 pertama dilaporkan telah sampai ke Indonesia pada 6 Juni 2022.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto