Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kemah di IKN Nusantara, Jokowi Bawa Kepala dan Wakil Kepala Otorita
Advertisement . Scroll to see content

Infografis Jokowi Akan Gelar Ritual di IKN Nusantara

Minggu, 13 Maret 2022 - 13:33:00 WIB
Infografis Jokowi Akan Gelar Ritual di IKN Nusantara
Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melaksanakan ritual kendi saat berkemah di titik nol ibu kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Minggu (13/3/2022). (Infografis: iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melaksanakan ritual kendi saat berkemah di titik nol ibu kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Minggu (13/3/2022). Dalam kendi itu, Jokowi akan menyatukan tanah dan air yang dibawa 34 gubernur ke IKN.

Menko Polhukam, Mahfud MD mengatakan tanah dan air tersebut dibawa 34 gubernur dari daerah masing-masing.

"Dari Bengkulu, dari Papua Barat, dari Papua, dari Kalimantan, dari Sumatera Barat, Aceh, semua berkumpul di sana,” kata Mahfud dalam keterangannya, Minggu (13/3/2022).

Menurutnya, dua kilogram tanah dan satu liter air yang akan dibawa oleh masing-masing gubernur telah mewakili seluruh suku dan agama di masing-masing provinsi.

"Inilah tanah, air kita. Indonesia, Tanah Air. Maka kita harus jaga Tanah Air kita. Simbol apa yang muncul dari itu? Keberagaman,” ucapnya.

Editor: Rizal Bomantama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut