Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jokowi Apresiasi Keterbukaan Polda Metro Jaya Tunjukkan Ijazah Asli ke Roy Suryo Cs
Advertisement . Scroll to see content

Ini Alasan Anggota DPR Demokrat Dukung Hadi Tjahjanto Masuk Kabinet Jokowi

Kamis, 11 November 2021 - 12:31:00 WIB
Ini Alasan Anggota DPR Demokrat Dukung Hadi Tjahjanto Masuk Kabinet Jokowi
Wakil Ketua MPR RI Syarief Hasan. (Foto: Antara).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Sosok Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dinilai layak masuk kabinet Joko Widodo (Jokowi). Pengalaman Hadi di TNI telah membuktikan kualitasnya.

Pernyataan itu disampaikan oleh anggota Komisi I DPR Syarief Hasan terkait berkembang isu Hadi Tjahjanto akan masuk kabinet memasuki pensiun dari TNI.

"Saya pikir dia memiliki kualitas, kompetensi yang bagus, pengalaman sebagai panglima, kariernya juga bagus," ujar Syarief di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (11/11/2021).

Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat itu mengatakan, sayang jika kemampuan Hadi Tjahjanto tidak dimamfaatkan secara maksimal oleh Jokowi. "Sangat sayang kalau tidak dimanfaatkan," katanya.

Menurutnya, Jokowi tepat jika dalam reshuffle kabinet memasukkan Hadi Tjahjanto."Enggak masalah, bagus, saya dukung lah kalau Pak Hadi sih," ucapnya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut