Ini Alasan Habib Rizieq Shihab Tolak Diperiksa Bareskrim Kasus RS Ummi Bogor
Sabtu, 16 Januari 2021 - 13:39:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Habib Rizieq Shihab menolak pemeriksaan oleh Bareskrim Polri, Jumat (15/1/2021). Dia seharusnya diperiksa terkait kasus Rumah Sakit (RS) Ummi Bogor, Jawa Barat.
Kuasa hukum Rizieq Shihab, Aziz Yanuar mengatakan, kliennya menolak diperiksa karena ingin fokus terhadap dua kasus yang menjeratnya. Dua kasus tersebut kerumunan Megamendung, Jawa Barat dan Petamburan, Jakarta Pusat.
"Habib Rizieq tidak bersedia diperiksa. Jadi pemeriksaan sekitar jam setengah empat (sore), administrasi beres magrib," ujar Aziz saat dikonfirmasi di Jakarta, Sabtu (16/1/2021).